Dibutuhkan Personil Untuk Beberapa Poisisi: Study Lapangan Praktek Kerjasama Swasta dan Pemerintah pada Sektor Pertanian di Boyolali, Jawa Tengah

Bappenas
bekerjasama dengan IFAD bermaksud untuk mengembangkan pola pembangunan ekonomi
yang berkelanjutan bagi masyarakat petani berpendapatan rendah  melalui bentuk kemitraan PPP (Public Private Partnership). Untuk mendukung
pengembangan tersebut tersebut, maka perlu dilakukan studi lapangan yang mendokumetasikan
dan memetakan gambaran sesungguhnya mengenai pelaksanaan praktik PPP  sektor
pertanian di Indonesia yang kemudian dibagikan kepada seluruh pemangku
kepentingan yang terkait untuk dijadikan pedoman penyusunan aktivitas scaling up di bidang pertanian sebagai
upaya untuk mencapai pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. Study tersebut
akan dilakukan berbasis komoditi pada lokasi tertentu yang terbukti memiliki
praktek KSP yang cukup signifikan hasilnya dan dilaksanakan oleh tenaga ahli yang
sudah berpengalaman dalam melakukan studi lapangan.

Kajian
FAO (2013) mengidentifikasi adanya beberapa komoditas yang dikembangkan dengan
bentuk kerjasama PPP, antara lain: coklat, kelapa sawit, benih padi, jarak
pagar, dan cabe paprika, dan ubi kayu, Sedangkan Kajian dari IDS (2014) hanya
khusus menyangkut coklat saja. Inisiative PISAgro yang juga mendorong kemitraan
bentuk PPP pada websitenya (pisagro.org) mencakup komoditas coklat, kopi,
jagung, sayuran dan buah-buahan, kelapa sawit, kentang, padi, karet, kedelai,
sapi potong, dan susu sapi. Untuk kajian studi kasus ini terpilih satu
komoditas dominan yaitu beras.

Padi merupakan
komoditas strategis pangan nasional hingga keberlanjutannya harus terus
terpelihara. Tren meningkatnya permintaan terhadap pangan berkualitas tinggi
dan beras specialty membuat komoditas ini juga berpotensi untuk menarik
perhatian pihak swasta baik dalam maupun luar negeri. Keberhasilan dari petani
Boyolali dan Tasikmalaya yang juga didukung Pemerintah Daerah setempat dalam mengekspor
beras organic ke Eropa dan USA bekerja dengan pihak swasta (PT Bloom Agro)
merupakan pengalaman menarik yang patut didokumentasikan sebagai pengetahuan
untuk disebarkan pada petani lainnya.

 

Sasaran Kegiatan

Studi Lapangan mengenai KSP sektor Pertanian yang
mendokumentasikan sekaligus memetakan praktik kerjasama swasta pemerintah pada
komoditas beras di Boyolali, Jawa Tengah.

Keluaran Kegiatan

Terselesaikannya satu
studi lapangan berdasarkan  komoditas
beras sebagai komoditas  dominan di
wilayah Jawa Tengah yang memunculkan
konsep KSP
sektor pertanian di Indonesia, termasuk di dalamnya adalah definisi KSP, aktor yang terlibat di dalamnya, pola kerjasama, peran serta tingkat
dominasi dalam kerjasama tersebut, serta rekomendasi untuk scaling up

Untuk mencapai keluaran kegiatan di atas, proyek SEDSSTC akan
mengontrak beberapa Tenaga Ahli  dan Asisten Pendukung yang akan dibentuk
menjadi satu tim.
Tenaga Ahli dan Asisten akan bertanggungjawab kepada Direktur PLN Multilateral Bappenas,
dan Manajer Proyek SEDSSTC akan mengawasi kemajuan pekerjaan Tenaga Ahli.
Adapun Tenaga ahli dan Asisten yang akan direkrut adalah sebagai berikut:

 

1.      
Tenaga Ahli Study Lapangan ( Kode: TASL)

       a.      
Kualifikasi

    • Sekurangnya
      lulusan S2 terkait pertanian, studi pembangunan, sosiologi;
    • Memiliki
      pengalaman sekurangnya selama 8 tahun dalam melakukan riset atau terlibat di
      dalam kegiatan penelitian dengan topik pembangunan
    •  Memiliki
      kemampuan analisis dan menulis yang baik, dibuktikan dengan contoh tulisan
      penelitian yang pernah dipublikasikan. Contoh jurnal yang telah melalui proses peer-reviewed menjadi nilai tambah;
    • Menguasai
      Statistik dan program SPSS
    •  Memiliki
      pengetahuan dan pengalaman dalam mengaplikasikan metodologi kualitatif

         b.      
Ruang Lingkup Pekerjaan

    • Menyusun design pelaksaaan study lapangan, termasuk didalamnya
      timeframe, RAB dan komposisi tim
    • Melakukan pemilihan pemilihan teknik sampling
    • Menyusun peralatan untuk pengumpulan data
    • Melakukan pengambilan data kepada stakeholder terkait d
    • Melakukan coding dan analisa data
    •  Menyusun laporan study lapangan

         c.  Output

    • Disain Pelaksanaan Study Lapangan
    • Kuesioner
    • Laporan Final Study Lapangan

2.      
Asisten Tenaga Ahli Study Lapangan (Kode: ASTA)

       a.         Kualifikasi

    • Sekurangnya
      lulusan S1 terkait pertanian, studi pembangunan, sosiologi;
    • Memiliki
      pengalaman sekurangnya selama 4 tahun dalam melakukan riset atau terlibat di
      dalam kegiatan penelitian dengan topik pembangunan pertanian dan PPP Sektor
      pertanian;
    • Memiliki
      kemampuan analisis dan menulis yang baik, dibuktikan dengan contoh tulisan
      penelitian yang pernah dipublikasikan. Contoh jurnal yang telah melalui proses peer-reviewed menjadi nilai tambah;
    • Menguasai
      statistik dan program SPSS
    • Memiliki
      pengetahuan dan pengalaman dalam mengaplikasikan metodologi kualitatif

        b.     Ruang Lingkup Pekerjaan

    • Membantu Tenaga Ahli, menyusun design pelaksaaan study lapangan,
      termasuk didalamnya timeframe, RAB dan komposisi tim
    • Bersama Tenaga Ahli, melakukan pengambilan data kepada
      stakeholder terkait
    •  Membantu Tenaga Ahli mempersiapan diskusi di lapangan
    •  Bersama Tenaga Ahli, melakukan coding dan analisa data
    • Menyusun  draft laporan
      study lapangan

        c.       Output

    • Draft Disain Pelaksanaan Study Lapangan
    • Draft Kuesioner
    • Draft Laporan Akhir

 

 3.     Asisten Pelaporan (Kode: ASP)

        a.      
Kualifikasi 

    •  Sekurangnya
      lulusan S1 terkait ilmu sosial
    •  Memiliki
      pengalaman sekurangnya selama 2 tahun dalam melakukan riset atau terlibat di
      dalam kegiatan penelitian dengan topik terkait isu sosial
    • Memiliki
      kemampuan analisis dan menulis yang baik, dibuktikan dengan contoh tulisan
      penelitian yang pernah dipublikasikan.
    • Memiliki
      pengetahuan dan pengalaman dalam mengaplikasikan metodologi kualitatif

         b.      
Ruang Lingkup Pekerjaan

    • Mencatat seluruh proses pengambilan data di lapangan
    • Mencatat proses diskusi bersama seluruh stake holder terkait
    • Mendokumentasikan pelaksanaan studi lapangan
    • Membantu Tenaga Ahli dalam melaksanakan administrasi Study
      Lapangan

         c.    Durasi Pelaksanaan

    • Laporan proses Study Lapangan
    • Dokumentasi Foto Study Lapangan
    •  Laporan Administrasi Study Lapangan

 

Surat lamaran beserta dokumen pendukung (CV, Ijazah, ) 

harap dikirimkan kepada Sekretariat SEDSSTC:

[email protected]

selambatnya tanggal 24 Oktober 2016

Harap e-mail dapat dikirimkan dengan Subyek Sesuai Kode Posisi

 

0168045
Visit Today : 113
This Month : 4673
Hits Today : 324
Total Hits : 687562
Who's Online : 2
Visit Us On FacebookVisit Us On TwitterVisit Us On YoutubeVisit Us On Instagram