Permohonan Upload Lowongan Pekerjaan
Selamat pagi Admin,Mohon bantuan untuk upload informasi lowongan pekerjaan sbb:
- LATAR BELAKANG
Didirikan di Jakarta pada Juli 2015 oleh PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk,
JAPFA Foundation bertindak sebagai penyelenggara dari seluruh kegiatan sosial
perusahaan di seluruh area PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk beroperasi terutama
di Indonesia. Visi utamanya adalah memaksimalkan potensi kaum muda melalui
pendidikan, gizi dan olahraga. Untuk meraih tujuan dan kontribusi sosial yang
terukur, JAPFA Foundation mengedepankan prinsip inovasi, akuntabel, terencana,
sinergi, terukur dan berkelanjutan dalam perencanaan dan implementasi
program-program berbasis sosial. Atas dasar kerangka ini, JAPFA Foundation membutuhkan posisi
Junior Program Manager.
- FUNGSIONAL
1. Junior Program Manager bertanggungjawab kepada Senior
Program Manager;
2. Junior Program Manager bertanggungjawab dalam mengatur
portfolio program-program
JAPFA Foundation di bidang School Development Program, Nutrition Improvement
Program, Financial Aid and Scholarships dan Community Open Space Initiatives;
3. Melakukan supervisi dan
monitoring terhadap kegiatan operasional sehari – hari dari Program Coordinator, Program Officer
dan staff.
4. Berkoordinasi dengan tim Communication dan tim
Central Business Unit serta semua pemangku kepentingan di JAPFA Group.
- PERAN DAN
TANGGUNGJAWAB
- Manajemen
1. Berkoordinasi dengan para pemangku kepentingan
dari semua program JAPFA Foundation termasuk namun tidak terbatas dengan:
a.
Pemerintah
pusat dan daerah,
b.
Pimpinan
dan Manajemen Unit PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk di pusat dan daerah
c.
Lembaga
– lembaga non pemerintah dan pihak konsultan
d.
Pihak-pihak
lain yang relevan
2. Melakukan
monitoring dan evaluasi
program termasuk namun tidak terbatas pada:
a.
Penyusunan
mekanisme proses monitoring dan evaluasi program;
b.
Melakukan
monitoring dan evaluasi keberhasilan program-program JAPFA Foundation sesuai
dengan output dan outcome masing-masing program;
c.
Membantu
dalam pengawasan anggaran JAPFA Foundation yang berhubungan dengan implementasi
program.
3. Menyusun Standard
Operating Procedure Program Department JAPFA Foundation
- Administrasi
1. Melakukan proses seleksi
dan penilaian konsultan dan proposal-proposal program;
2. Membantu penyusunan dokumen
legal seperti MoU dan Perjanjian Kerjasama untuk semua kerjasama yang
berhubungan langsung dengan program;
3.
Membuat Quarterly Report maupun laporan-laporan dari Departemen Program JAPFA Foundation.
- Kriteria Jabatan:
1. Minimal pendidikan D3 atau S1
dari berbagai latar belakang pendidikan;
2. Minimal pengalaman 5 tahun
bekerja di bidang community development;
3. Menguasai bidang monitoring
dan evaluasi, project management, CSR Management dan Social Investment dan
Budgeting;
4. Memiliki keterampilan pengelolaan
administrasi program dan komunikasi yang baik khususnya kemampuan menulis laporan
dan presentasi dalam bahasa Indonesia dan Inggris;
5. Komunikatif dan bisa
bekerjasama dengan baik dalam tim;
6. Lebih disukai memiliki
pemahaman di sektor Pendidikan dan gizi.Curriculum Vitae dapat dikirimkan kepada Ketua JAPFA Foundation melalui email di [email protected] paling lambat tanggal 8 April 2016 jam 15:00.Terima kasih atas perhatiannya.
Regards,Wahono Kolopaking