Staf PMEAL (Program, Monitoring, Evaluation, Accountability, Learning)

FIAN Indonesia mencari aktivis yang memiliki paradigma kritis dan perhatian terhadap isu pemenuhan hak atas pangan dan gizi termasuk hak asasi manusia, demokrasi, pengelolaan sumber-sumber agraria dan keadilan sosial. Di deklarasikan sejak tahun 2016, FIAN Indonesia menjadi bagian dari jaringan gerakan organisasi internasional FIAN yang telah lama mengadvokasi hak atas pangan sejak tahun 1986. Gerakan FIAN meliputi kerja riset-aksi, kampanye, advokasi dan juga penguatan kapasitas komunitas akar rumput seperti petani, nelayan, masyarakat adat, kaum muda baik laki-laki dan perempuan dan kelompok marjinal lainnya. Upaya tersebut dalam kerangka mewujudkan pemenuhan hak atas pangan dan gizi rakyat Indonesia.

Mari bergabung dengan FIAN Indonesia, saat ini kami mencari satu orang staf untuk Staf PMEAL.

Kualifikasi

  1. Memiliki paradigma kritis dan ketertarikan pada isu-isu Keadilan Sosial, Demokrasi, Hak Asasi Manusia, agraria dan keadilan lingkungan dan Hak atas Pangan dan Gizi;
  2. Memiliki pengetahuan mengenai hak asasi manusia khususnya hak ekonomi, sosial dan budaya dengan pengetahuan tentang hak atas pangan dan gizi akan menjadi nilai tambah;
  3. Mempunyai pengalaman mengelola program, dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, evaluasi, serta pembelajaran program;
  4. Mempunyai pengalaman melakukan advokasi dapat berupa analisis, kertas kebijakan dan/atau strategi advokasi;
  5. Mempunyai pengalaman penulisan proposal penggalangan dukungan publik untuk kerja organisasi non-profit;
  6. Memiliki pengalaman berorganisasi, mampu berpikir kritis dan strategis, termasuk ketelitian, disiplin, bekerja dalam target waktu, serta kemampuan pendokumentasian dan administrasi;
  7. Mampu beradaptasi terhadap lingkungan kerja yang bervariasi dan memiliki interpersonal yang baik
  8. Mempunyai kemampuan teknis dalam menggunakan perangkat lunak, platform, dan alat teknologi terkini yang relevan dengan bidang pekerjaan;
  9. Bersedia melakukan kerja lapangan di luar ruangan dan bersama dengan komunitas akar rumput;
  10. Memiliki kemampuan komunikasi yang kuat secara lisan maupun tulisan dengan diutamakan memiliki kemampuan bahasa inggris yang cukup-baik untuk lisan dan tulisan (bahasa asing lain menjadi nilai tambah);
  11. Memiliki kemampuan untuk bekerja dalam tim maupun secara individu termasuk berjejaring;
  12. Terbuka bagi siapapun tanpa dibatasi latar belakang pendidikan, gender, ras, etnis, termasuk kelompok penyandang disabilitas;
  13. Diutamakan untuk domisili Jakarta atau wilayah sekitarnya (Jabodetabek) dengan model kerja daring maupun luring.

Deskripsi Pekerjaan

  1. Menyusun rencana kerja dan menetapkan prioritas pengelolaan program serta advokasi sesuai dengan visi, misi, dan strategi organisasi;
  2. Mengelola sumber daya program secara efisien, termasuk perencanaan dan pengelolaan anggaran, serta menyusun strategi pendanaan guna memastikan keberlanjutan program.
  3. Merancang, mengoordinasikan, dan melaksanakan kegiatan advokasi serta riset kebijakan untuk mendukung upaya pembelaan Hak Atas Pangan dan Gizi (HaPG) di Indonesia;
  4. Melaksanakan strategi penggalangan dukungan publik dengan melakukan penulisan proposal penggalangan dana publik yang sesuai dengan visi, misi, dan strategi organisasi;
  5. Memantau dan menganalisis perkembangan hukum dan kebijakan yang berdampak pada HAPG serta menyusun kajian strategis dan rekomendasi kebijakan.
  6. Mengembangkan sistem monitoring dan evaluasi berbasis data untuk mengukur dampak program, melakukan evaluasi berkala, serta mensarikan pembelajaran guna meningkatkan efektivitas program.
  7. Menyusun laporan kegiatan dan laporan kerja secara berkala sesuai dengan standar pelaporan organisasi dan kebutuhan donor.
  8. Memfasilitasi seluruh staf dalam mencapai indikator kinerja utama proyek serta membantu meningkatkan mekanisme kerja dan standar operasional organisasi.
  9. Berkomunikasi secara rutin dengan Koordinator Nasional, Ketua Board, serta pemangku kepentingan lainnya untuk memastikan keberlanjutan dan efektivitas program.

Benefit

  1. Salary UMR, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan dan Komunikasi
  2. Kesempatan untuk berjejaring dengan organisasi lokal maupun internasional

Kirim aplikasi

Surat aplikasi lamaran dan motivation letter ke email sekretariat@fian-indonesia.org selambat-lambatnya pada 14 Agustus 2025 dengan subjek: Aplikasi Staf PMEAL.

0420436
Visit Today : 1748
This Month : 64630
Hits Today : 2170
Total Hits : 1398086
Who's Online : 14
Visit Us On FacebookVisit Us On TwitterVisit Us On YoutubeVisit Us On Instagram